Pasalnya, tensioner rantai keteng untuk mengatur ketegangan rantai keteng agar stabil.
Bila rantai keteng tidak stabil, proses buka-tutup klep menjadi tidak akurat, makanya diperlukan tensioner.
Nah, kerusakan rantai keteng biasanya ditandai dengan suara berisik di mesin sama halnya dengan tensioner.
Lalu cara mengecek bahwa tensionernya yang bermasalah gimana?
"Cara bedainnya bisa dari suara berisik yang ditimbulkan," kata Yunus, Service Advisor Honda Catur Putra Jaya, Depok.
"Kalau tensioner biasanya timbul suara berisik saat mesin sudah panas, sedangkan rantai keteng mulai mesin hidup sudah timbul kasarnya," tambah Yunus.
Bila membedakan berdasarkan suaranya sulit, bisa langsung mengecek kinerjanya, caranya tekan tonjokan tensioner.
"Bila kondisinya mulai aus, biasanya akan turun kalau ditekan, kalau masih bagus ditekan tidak akan ada pergerakan," terangnya.