Ini Kelebihan Ford EcoSport Menurut Bengkel Spesialis, Kaki-Kaki Joss

Dok Grid - Selasa, 1 Oktober 2024 | 13:28 WIB

Modifikasi Ford EcoSport dengan kelir kuning (Dok Grid - )

Otoseken.id - keunggulan dan kelemahan pasti dimiliki setiap mobil, contohnya Ford EcoSport.

Kelemahannya Ford EcoSport ada di bagian transmisi dual clutch.

Maka kelebihan SUV 5-seater ini ada di bagian kaki-kakinya.

Menurut, Heru, owner Eyna Motor bengkel spesialis Ford di Ciputat, Tangerang Selatan, kaki-kaki Ford EcoSport terbilang istimewa.

Meski mengusung basis yang sama dengan Ford Fiesta, tetapi kaki-kaki EcoSport jauh lebih tangguh ketimbang saudaranya tersebut.

Baca Juga: Ford EcoSport Dual Clutch Transmission (DCT) Gak Ada Oli Transmisinya 

Naufal Shafly/GridOto.com
Eyna Motor, bengkel spesialis Ford di Ciputat, Tangerang Selatan.

"Kaki-kakinya gak pernah bermasalah, jauh lebih kuat sih dari Fiesta," ucap Heru.

Bahkan, ia mengaku tak menyimpan stok kaki-kaki Ford EcoSport karena mobil tersebut memang kuat di bagian kaki-kaki.

"Sejak awal, di bengkel saya gak pernah menemukan kasus Ford EcoSport kaki-kakinya rusak, makanya saya gak tahu juga harganya," ucapnya.

Meski begitu, ia mengaku bisa memesan part kaki-kaki mobil jika nantinya ada konsumen yang membutuhkan.

Baca Juga: Mau Beli Ford Fiesta atau Ford Ecosport? Perhatikan Kondisi Koplingnya