Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

aki mobil

Cara Agar Aki Basah Pada Mobil Bisa Awet, Ikuti Langkah-langkahnya

Dok Grid - Rabu, 22 November 2023 | 14:55 WIB
Ilustrasi aki mobil
Dok.GridOto
Ilustrasi aki mobil

Otoseken.id - Karena harganya murah, banyak sebagian pemilik mobil lebih memilih aki basah di mobilnya. 

Namun, aki basah perlu dirawat agar usia pakainya bisa optimal enggak seperti aki kering.

Aki basah dengan perawatan baik dan penggunaan normal umumnya mampu mencapai 1,5 sampai 2 tahun.

Langkah paling mudah dalam merawat aki adalah selalu memantau ketinggian cairan elektrolit di dalamnya.

Cairan ini harus selalu berada dalam batas lower dan upper yang tertera di bodi aki.

Accu zuur tutup botolnya berwarna merah (kiri) sedang air aki/air suling yang tutupnya warna biru
Dipo/GridOto.com
Accu zuur tutup botolnya berwarna merah (kiri) sedang air aki/air suling yang tutupnya warna biru

Karena jika plate di dalam aki terkena udara, bisa terjadi proses oksidasi yang membuat kinerja aki menjadi kurang optimal.

Pada aki konvensional, penambahan cairan elektrolit ini biasanya perlu dilakukan antara 3-4 minggu.

Hindari penggunaan accu zuur, air mineral atau air ledeng saat menambahkan cairan elektrolit.

Gunakan air aki yang baik yang merupakan air suling dan tidak mengandung unsur lain selain H2O, sehingga tidak terjadi kontak di dalam sel aki.

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa