Otoseken.id - Masih banyak yang belum paham, ini lho bedanya busi panas dan dingin di motor bekas.
Yup, istilah busi panas dan busi dingin di motor bekas masih banyak yang belum paham.
Busi panas atau busi dingin di motor bekas bisa dilihat satu angka di tengah kode part busi NGK.
"Busi dingin punya angka yang tinggi. Artinya semakin cepat dalam melepas panas," buka Diko Octaviano, Technical Support Product Specialist NGK Busi Indonesia dikutip GridOto.com dari Kompas.com.
"Begitu juga sebaliknya, busi panas punya angka yang kecil. Artinya semakin kecil angkanya semakin lama busi itu melepas panas," tambahnya.
Panas atau dinginnya busi ternyata tergantung juga dari spesifikasi mesin yang diminta.
"Panas atau dinginnya busi motor yang digunakan tergantung dari spesifikasi mesin, termasuk suhu atau temperatur di ruang bakar," jelas Diko saat webinar Ngovi (Ngobrol Virtual) bersama Motor-Plus Online.
Menurut Diko, penggunaan busi panas atau dingin disesuiakan dengan permintaan mesin (spesifikasi).
Baca Juga: Simak Gengs, Cara Mencegah Air Menyusup Ke Kabel Busi Motor Bekas
Ia mengambil contoh busi motor yang sering tertukar yaitu busi Honda Kharisma dengan kode CPR6EA dengan busi Honda Vario 125/150 cc berkode CPR9EA.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR