Adu Fitur dan Teknologi Yamaha New V-Ixion Vs Honda CB150R Seken

RZ-1 - Senin, 11 Februari 2019 | 11:30 WIB

Komparasi New V-Ixion VS CB150R, Membandingkan Fitur dan Teknologi (RZ-1 - )

autonetmagz.com
Mesin Honda CB150R

Karena tiap bumbungan bertugas menggerakkan dua noken as sekaligus, maka masih memerlukan rocker arm atau lengan penghubung antara noken as dengan batang klep.

Keunggulan DOHC paling mendasar adalah memiliki komponen yang bergerak lebih sedikit ketimbang SOHC yang masih membutuhkan rocker arm. Selain itu tidak perlu lagi setelan kerenggangan klep, fungsi pada DOHC sudah digantikan oleh shim yang membuat lebih minim perawatan.

Baca Juga : Honda BeAT Street Bekas Begitu Disuka Driver Ojek Online, Kok Bisa?

Secara performa, keduanya hampir sama.

Kedua motor ini sama-sama memiliki 4 klep dan telah dilengkapi pendingin air atau radiator.

Untuk transmisinya, Honda lebih unggul secara jumlah dengan 6 speed. Sedang New V-Ixion hanya 5 speed.
 
TEKNOLOGI INJEKSI

Sensor yang dulu ada pada sistem injeksi Yamaha V-Ixion lama tetap dipertahankan di Yamaha New V-Ixion, yaitu Sensor Throttle Position Sensor (TPS), Intake Air Pressure Sensor (IAPS), Intake Air Temperature Sensor (IATS), Crankshaft Position Sensor (CPS) dan Coolant Temperature Sensor (CTP), dan kini ditambah O2 sensor.

Baca Juga : Suzuki Satria F-150 Bekas, Murah, Paling Dicari dan Cepat Laku

Sensor oksigen ini hadir untuk memberikan feedback alias umpan balik kepada Electronic Control Unit (ECU) mengenai hasil pembakaran.

Ketika gas buang terdeteksi terlalu kaya atau terlalu miskin, maka secara otomatis suplai bahan bakar akan disesuaikan.

Hasilnya pembakaran lebih sempurna dan emisi lebih rendah.