Punya Rangka Melayang, Honda Accord VTI-L CM5 Jadi Senyap dan Minim Getaran

Taufan Rizaldy Putra - Senin, 18 Maret 2019 | 17:06 WIB

Honda Accord VTI-L CM5 (Taufan Rizaldy Putra - )

Otoseken.id - Honda Accord merupakan sebuah Medium Sedan yang mengutamakan kenyamanan dalam berkendara.

Tak ayal, saat diluncurkan tahun 2003 silam, Honda Accord VTI-L CM5 dibekali dengan berbagai inovasi untuk menunjang hal tersebut.

Sebut saja mesin yang halus, transmisi pintar Grade Logic Control yang dapat beradaptasi dengan jalan dan pengendara, dan yang tak kalah menarik adalah Rear Floating Subframe.

Rangka mengambang tersebut merupakan tambahan di seputar suspensi buritan.

(Baca Juga : Modal Rp 2 Ribu, Emblem Mobil Yang Kusam Bisa Kinclong Kembali)

Dok. Otomotif
Tampilan belakang Honda Accord VTI-L CM5

Paduan rangka inovatif dan suspensi independent double wishbone di empat roda jadi racikan luar biasa.

Saat sedan yang panjangnya hampir 5 meter ini diajak meliuk-liuk pada kecepatan tinggi, pengendaliannya sangat mantap.

Bahkan sensasi kelincahan sedan kompak nyaris didapat.

Bisa jadi karakter suspensi yang stiff (kaku) berperan besar.

Lebih dari itu, kenyamanan di kecepatan tinggi cukup mengejutkan.

(Baca Juga : Obat Ampuh Yamaha NMAX Generasi Pertama, Mesin Berisik Langsung Hilang)

Dok. Otomotif
Kabin terasa nyaman minim getaran.

Bayangkan, getaran dan kebisingan kabin di kecepatan 60 km/jam (pada mobil umumnya) baru bisa dirasakan di 100 km/jam.

Bisa disimpulkan, Honda New Accord ini cocok dengan kaum berjiwa muda di usia matang.

Mereka tak hanya mencari kenyamanan sebuah sedan saloon, namun juga performa layaknya sedan sport.