Otoseken.id - Motor imut Piaggio ini punya desain yang unik karena bentuknya.
Bentuknya mungil, bahkan dibanding matic lainnya kalah jauh.
Populasinya sendiri sudah jarang, karena terakhir diproduksi tahun 2013.
Membuat harga sekennya jadi melambung, apalagi motor ini lagi dicari kolektor motor Indonesia.
Baca Juga : Siapkan Dana Segini, Kawasaki W175 Seken Gaya Jadi W175 Cafe
Menurut Bulu, pendiri Zip Owner Bandung (ZOB), secara prinsip Vespa dengan Piaggio Zip tidak ada bedanya.
Perbedaanya hanya dari segi dimensi, dan mesin yang lebih irit bahan bakar.
"Sama saja sih sama sama pabrikan Piaggio, yang paling terlihat dari ukuran motor, Zip lebih kecil, cc juga kecil, enak lah buat di Jalanan Bandung yang macet mah," ujar Bulu.
Makanya, Zip banyak disukai rider kota besar, biar harganya merangkak naik.
Baca Juga : Jarang Terlihat, Sudah Segini Pasaran Honda CRF250 Rally Seken?
Dijelaskan Arifin, mekanik Scooter Jam, spesialis Vespa dan Piaggio, harga Zip saat ini berkisar Rp 7 juta, tergantung kondisi.
Bagi Anda yang ingin mencari bekasnya, bisa cek di situs jual beli online, tentu dengan harga yang beragam.
Contohnya Piaggio Zip tahun 2011 dibanderol Rp 7,250 juta, tahun 2012 dibanderol Rp 9 juta, dan tahun 2013 seharga Rp 10,9 juta.
Arifin juga menambahkan, jika ingin membeli Piaggio Zip perhatikan sistem pengapiannya.
Baca Juga : Beli Plus Pasang Ban Buat Yamaha NMAX Seken? Bisa ke Bengkel Resmi
"Kalau udah tua biasa sistem pengapiannya sering kena, efeknya motor mati enggak bisa nyala," jelasnya.
Sedangkan biaya servis ringan Piaggio Zip, Scooter Jam mematok harga sekitar Rp 200 ribuan.
"Servis ringan kisaran Rp 200 ribuan, yang diservis CVT, oli mesin, oli gardan, lalu karburator dibersihkan," ujar Arifin.
Sedangkan untuk servis besar, dibanderol Rp 500 ribuan.
"Kalau servis besar yang diservis biasanya di skir klep, dicek komponen iternal mesin kalau ada yang rusak, lalu bearing-bearing mesinnya juga dicek," jelasnya.