Jangan Cuma Bisa Pakai, Kenali Dulu Cara Kerja Power Steering Elektrik

Arseen - Selasa, 4 Juni 2019 | 13:05 WIB

Setir mobil dengan power steering (Arseen - )

Otoseken.id - Mobil modern pasti sudah memakai power steering jenis Electric Power Steering (EPS) atau power steering elektrik.

contoh mobil yang memakai EPS Honda Jazz, Toyota Yaris, dan Suzuki Swift.

EPS menggunakan motor elektrik yang berhubungan langsung dengan batang setir (steering column) untuk memperingan putaran setir.

Biasanya motor penggerak EPS diletakkan di bawah dasbor atau di ruang mesin.

Baca Juga: Selain Kemakan Usia, Penyebab Spul Motor Rusak Bisa Disebabkan Oleh Hal Ini

Perintah kerja motor EPS diberikan oleh komputer.

Begitu mesin dihidupkan, noise suppressor langsung memberi informasi pada control module.

Control module kemudian mengaktifkan sistem EPS dan clutch langsung menghubungkan motor dengan batang setir.

Sementara itu informasi arah dan kecepatan putaran setir disampaikan torque sensor ke control module.

Electric Power Steering