Mobil Jadul dan Langka, Ini Fitur Mazda E2000 yang Keren Pada Masanya

Dok Grid - Jumat, 2 Februari 2024 | 09:59 WIB

Mazda E2000 (Dok Grid - )

Otoseken.id - Era 90-an pemain di kelas MPV belum ramai seperti sekarang, paling banter yang didominasi oleh Toyota Kijang.

Di zaman itu kendaraan berpenumpang 8 orang juga belum populer, karena pasar otomotif Nasional masih berkutat di minibus dan sedan.

Mazda mencoba memasuki pasar Indonesia lewat Mazda E2000 di tahun 1996, Di luar sana Mazda E2000 dikenal dengan nama Mazda Bongo.

Di sisi dapur pacu, Mazda E2000 mengandalkan mesin berkapistas 2.000 cc 4 silinder yang cukup berperforma walau masih menganut sistem karburator.

Hadir dengan 2 varian yaitu standard dan limited, Perbedaan antara varian yang standard dengan limited terletak di motif kain jok dan tirai jendela di versi limited.

Baca Juga: Tips Merawat BMW E46, Perhatikan Thermostat dan Water Pump Radiatornya 

Interior Mazda E2000

Keunikan di mobil ini adalah memiliki bentuk yang abadi, perubahan hanya ditambahkannya fitur CD changer di tahun 2002.

Fitur Mazda E2000 bisa dikatakan diatas kompotitornya, Mazda E2000 ini menawarkan berbagai fitur yang tergolong mewah untuk mobil berkapasitas 8 penumpang.

Fitur-fitur ini meliputi power window, power steering, dan central lock yang sudah menjadi fitur standar di Mazda E2000.