Otoseken.id - Berpusat di Bintaro, Tangerang Selatan, bengkel spesialis transmisi otomatis Worner Matic berdiri sejak tahun 2015.
Kali ini Worner Matic menambah cabang bengkelnya di wilayah Jawa Tengah, tepatnya di Kota Semarang.
Sebelumnya, bengkel cabangnya sudah ada di daerah Cinere dan Bekasi.
"Cabang ini diharapkan menjangkau para pemilik mobil bertransmisi otomatis yang mulai berkembang di daerah-daerah, terutama di wilayah Jawa Tengah," ujar Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel Worner Matic.
Baca Juga: Bengkel Spesialis Vespa 2-Tak, Biaya Servis Sangat Terjangkau Buat Pelajar
Pesatnya pertumbuhan pengguna mobil bertransmisi otomatis mendorong Hermas untuk membuka cabang di luar area Jabodetabek.
Worner Matic Semarang ini melayani jasa perbaikan dan perawatan transmisi otomatis.
Untuk perbaikan, Worner Matic bisa melakukan overhaul atau pembongkaran transmisi otomatis buat memperbaiki komponen internal yang rusak.
Selain itu Worner Matic juga melayani jasa synchronized transmisi otomatis, dimana transmisi otomatis yang mulai tidak responsif atau terasa gejala lag akan disinkronasikan ke performa semula.