Di Samarinda Mitsubishi Pajero Sport Cuma Untuk di Pretelin, Dijuluki Bekas Tambang

Arseen - Rabu, 7 Agustus 2019 | 08:56 WIB

Mitsubishi Pajero Sport (Arseen - )

Dari foto yang diunggah terlihat, Pajero Sport yang diduga seri GLX 4x4 'dongkrok' di sisi jalan seperti kebun.

Baca Juga: Trik Mengakali Pemadaman Listrik, Pakai Alat Ini di Mobil, Harganya Mulai Dari Rp 200 ribuan

Bagian kap mesin hingga ke kaca depan diselimuti tanaman rambat dan memang tak terurus.

Jika boleh menebak, kebanyakan di Samarinda, Pajero Sport GLX 4x4 laku direntalkan untuk kawasan pertambangan.

Jadi bisa saja, wujud Pajero Sport utuh hanya sisa bodi karena komponen diambil untuk kanibal Pajero Sport yang lain.

Salah satu warganet pun memberikan komentar serupa, yang menyebut memang biasanya bekas tambang.

dennywaewaeoo: Biasanya mobil ubtuk kanibalan yang memang di beli untuk di pretelin. Contohnya kalau kita ngerentalin 20 mobil pajero ke tambang, kita mesti punya 1 mobil yg kegunaannya cuma untuk di pretelin part part aslinya. Ya itulah "sadis" nya dunia perentalan mobil tambang.

Baca Juga: Ajaib! Cairan Poles Bodi Mobil Buat Kaca, Efeknya Bisa Jadi Daun Talas

Gimana miris enggak? Atau kalau udah ngidam Pajero Sport bisa tuh main ke sana.

Siapa tahu lagi jalan-jalan, ketemu Pajero Sport 'ngejogrok' bisa diangkut dengan harga miring.

Oiya, tapi enggak semua Pajero Sport yang berada di Samarinda dalam kondisi tak seberuntung di Pulau Jawa ya.

Masih banyak juga Pajero Sport lain di Samarinda yang juga dirawat dengan baik oleh pemiliknya.

Tapi persentase antara bekas tambang dan kondisi asli mulus di Samarinda berapa ya? Hehehe....

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Monday ???????? Abandoned Mitsubishi Pajero Sport Location:Samarinda, East Kalimantan, Indonesia ????@pradiftab_ #repost #spotted #carspotting #berdebu #mitsubishi #pajero #sport #rusak #neglected #japanesecar #abandonedcarsofindonesia #abandoned #sedan #abandonedcar #carphotography #photography #old #carofinstagram #cargram #instacar #terlantar #car

Sebuah kiriman dibagikan oleh Abandoned Cars In Indonesia ???????? (@abandonedcarsofindonesia) pada