"Kalau hanya baret atau bekas tergores benda lain, bisa dikenakan biaya Rp 150.000-an saja. Prosesnya juga bisa ditunggu. Kalau untuk per panel beda lagi, mulai Rp 250.000 hingga Rp 350.000-an, tergantung kualitas cat dan tingkat kesulitan," ujar Rendra.
Banderol yang ditawarkan bengkel resmi sedikit lebih mahal ketimbang bengkel pinggir jalan.
Secara kualitas cat, hingga proses pengerjaan juga berbeda, lebih modern dan terjamin.
Sebagai contoh, di Auto2000 Pasar kemis yang mengganti cat full bodi toyota Innova.
Baca Juga: Lexus LX 470 Tahun 2002 Pajak Tahunan Rp 12 Juta, Ada yang Minat?
"Biaya yang diperlukan untuk mengganti full body Toyota Kijang innova Rp 11.811.000, sudah termasuk PPN 10%," jelas Erwin Surianto, Kepala Bengkel Auto2000 Pasar Kemus Tangerang.
Contoh lain, di bengkel resmi Mitsubishi. Menurut Manager Bodi dan Cat PT Sun Star Motor Mitsubish, harga per panel dimulai Rp 650.000 hingga Rp 850.000.
"Kita menghitungnya harus per panel, jadi ada hitung-hitungannya. Kualitas yang kami berikan juga jelas sangat bagus," katanya.
Nah, jadi sudah tahu berapa harga mengecat bodi mobil di bengkel pinggir jalan dan resmi. Keputusan tetap diserahkan kepada masing-masing pemilik mobil.