“Program yang cukup besar effort dan efeknya, adalah dengan menghadirkan layanan lebaran siaga. Itu memang strategi kami untuk mengembalikan kepercayaan konsumen. Waktu itu kami membuka pos di Puncak, Nagreg, dan Merak,” ujar Mardianto beberapa waktu silam.
Sampai saat ini, RMA Indonesia memiliki 33 diler resmi yang tersebar di seluruh Indonesia.
Jika aktivitas jualan kembali berjalan, dan populasi pengguna Ford bertambah, tentu penambahan diler sudah jadi satu keharusan.
Jadi, buat Anda pemilik mobil Ford masih bisa melakukan layanan purna jual seperti servis berkala, pembelian suku cadang di bengkel resmi RMA Indonesia.