Harga Bekasnya Rp 40-50 Jutaan, Kenali Dulu Penyakit Kia Carens II

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 18 Oktober 2019 | 17:20 WIB

Kia Carens II (Abdul Aziz Masindo - )

(Baca Juga: Pilihan Mobil Bekas Rp 40 Jutaan, Jepang Ada Daihatsu Ceria, Korea Kia Carens)

Kemudian penyakit di sokbreker, Walau Carens II telah menggunakan sokbreker gas, tak ada salahya memeriksa kondisi peredam kejut ini.

Amati sokbreker bodi untuk memastikan tidak ada lelehan oli akibat kebocoran. Cermati pula permukaan ban.

Akibat sokbreker yang telah lemah biasanya muncul keausan tidak merata.

Selanjutnya drive shaft, layaknya mobil berpenggerak depan, tak ada salahnya memeriksa kondisi kedua as roda.

Pasalnya, bobot kendaraan yang mencapai 1,3 ton lebih dan jika ditambah cara mengemudi pemilik sebelumnya yang agresif, membuat as roda bekerja ekstra.

Pertama-tama, periksa dahulu kondisi karet pembungkus (boot) as roda.

Selain itu, Anda perlu melakukan test drive dengan cara membelokkan kemudi sampai maksimum sambil berakselerasi perlahan.

Jika terdengar suara aneh, Anda patut curiga terjadi kerusakan pada as roda atau suspensi roda depan.