Otoseken.id - Mobil jenis MPV yang dimensi bodinya jumbo alias super besar ada pada Hyundai H-1.
Dimensi Hyundai H-1 yang besar dan berat ini memberi dampak pada beberapa komponen.
Hal ini terjadi terutama pada Hyundai H-1 yang sudah menempuh jarak yang cukup jauh.
Menurut Absori, kepala bengkel Garasi Motor yang spesialis menangani Hyundai dan KIA, komponen di Hyundai H-1 yang sering mengalami kerusakan adalah kaki-kaki.
Baca Juga: 2 Penyebab Oli Transmisi Matik Berkurang, Bisa Timbulkan Masalah
"Yang sering bermasalah pada Hyundai H-1 biasanya sih bagian kaki-kaki," ucap Absori.
"Bagian kaki-kaki Hyundai H-1 terutama pada sokbreker yang mulai lemah sehingga redaman saat melewati jalan rusak akan berkurang," tambahnya.
Hal ini wajar karena Hyundai H-1 termasuk mobil yang cukup berat sehingga kinerja sokbreker bekerja lebih ekstra.
Selain itu, Absori juga mengungkapkan karet-karet bushing juga sering mengalami kerusakan.