Mobil Kebanjiran, Gardan Terendam, Perlu Ganti Oli? Ini Kata Kepala Bengkel Resmi

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 24 Januari 2020 | 17:11 WIB

Ilustrasi gardan mobil (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id -  Gardan atau differential bisa kita jumpai di mobil berpenggerak roda belakang atau Rear Wheel Drive (RWD), dan keempat roda (4WD).

Fungsi gardan mobil adalah untuk mengubah arah putaran mesin ke roda dan juga untuk memperbesar momen.

Sama halnya seperti mesin dan trasnmisi yang harus dilumasi oli, gardan juga membutuhkan oli pelumas.

Oli gardan berfungsi sebagai pelumas gigi gardan, mengingat gardan memiliki gir yang selalu bergesekan dan berfungsi untuk pendinginan.

Dok. Otomotif Group
Daihatsu Xenia menerjang banjir.

(Baca Juga: Fakta Atau Hoax? Power Steering Hidraulis Lebih Aman daripada Elektrik)

Namun karena letaknya yang berada di kolong kendaraan, gardan sangat mudah terendam banjir, lalu apakah mobil yang terendam banjir perlu mengganti oli gardan?

Mobil yang terendam banjir tidak perlu mengganti oli gardan, cukup lakukan penggantian oli gardan sesuai interval di panduan buku servis kendaraan.

"Semua kendaraan bekas kebanjiran yang kita tangani di sini, oli gardannya tidak ada yang tercampur air," kata Sarudin, Kepala Bengkel Astrido Daihatsu Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Ia menjelaskan, gardan merupakan komponen yang paling rapat dan kuat, sehingga tidak mudah kemasukan air banjir.

"Tidak mudah tercampur air karena gardan merupakan bagian yang paling rapat dan kuat, jadi ganti olinya sesuai petunjuk di buku servis saja," tutup Sarudin, kepala bengkel Astrido Daihatsu Kebon Jeruk, Jakarta Barat.