LMPV Seken di Bawah Rp 100 Juta, Kabin Lapang 7 Penumpang Muat, Ini 5 Pilihannya

Muhammad Ermiel Zulfikar,ARSN - Sabtu, 15 Februari 2020 | 08:10 WIB

Mobil Bekas (Muhammad Ermiel Zulfikar,ARSN - )

Sementara untuk Xenia dengan pilihan mesin 1.300 cc dibandrol kisaran harga mulai Rp 65 juta hingga Rp 95 juta untuk lansiran 2004-2012.

3. Nissan Grand Livina

Nissan memang telah memperbarui tampilan dari Grand Livina, dengan mengambil basis dari Mitsubishi Xpander pada awal 2019 silam.

Namun untuk versi lawasnya, Low MPV dari Nissan ini rata-rata memiliki harga jual bekas di bawah Rp 70 juta untuk produksi 2008-2010.

Jika mencari unit yang lebih muda, maka Grand Livina lansiran 2010-2012 bisa dipilih.

Olx.com
Grand Livina XV

Baca Juga: Heboh Toyota Innova, Altis, Pajero Dua Tahun Parkir di Mall, Ternyata Ini Faktanya

Berdasarkan pricelist GridOto.com, untuk tipe 1.5 XV A/T Ultimate lansiran 2011 bisa ditebus seharga Rp 95 juta.

Sementara tipe manualnya yakni 1.5 XV M/T harganya Rp 90 juta.