Water Pump Mobil Bekas Rusak? Biaya Perbaikan Murah, Cuma Segini Loh

ARSN,Ryan Fasha - Selasa, 17 Maret 2020 | 13:31 WIB

pompa radiator atau water pump (ARSN,Ryan Fasha - )

Otoseken.id - Mesin mobil bekas bisa beresiko jadi rusak kalau pompa radiator atau water pump jebol.

Ini karena cairan pendingin enggak bersirkulasi dengan baik atau terjadi kebocoran yang mengakibatkan air jadi habis.

Kalau sudah begini mau enggak mau, pompa radiator diganti dengan yang baru agar kinerja sistem pendingin kembali normal.

Hal ini disampaikan oleh Harry, Kepala Mekanik bengkel spesialis Auto Clinic yang berada di Harapan Indah, Bekasi, dirinya menyebutkan bahwa pompa bila ada indikasi pompa radiator rusak langsung ganti baru.

Baca Juga: Water Pump Mobil Bekas Cepat Rusak, Biang Keladinya Cairan Ini

"Betul, pompa radiator yang rusak sudah wajib diganti dengan yang baru," buka Harry.

ryan/gridoto.com
pompa radiator atau water pump bisa rusak

Untuk biaya penggantian juga sebenarnya enggak begitu mahal kok.

Sebagai contoh di bengkel umum Auto Clinic, untuk jasa penggantian pompa radiator milik Nissan Livina cuma dipatok Rp 100 ribu saja.