Pilihan Hatchback Bekas, Honda Jazz Vs Yaris, Livina dan Sirion, Mana yang Paling Irit BBM?

Abdul Aziz Masindo - Selasa, 28 April 2020 | 18:00 WIB

Komparasi hatchback Jazz, Yaris, Livina, Sirion (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idSebelumnya Otoseken sudah membahas perorma mesin dan akselerasi pada keempat hatchback kompak ini.

Walaupun Honda Jazz unggul soal akselerasi, lalu bagaimana soal efisiensi konsumi bahan bakarnya?

Mobil yang akan dilakukan pengetesan bahan bakar kali ini masih sama dengan sebelumnya, yakni Honda Jazz tipe RS, Toyota Yaris tipe S Limited, Nissan Livina XR, dan Daihatsu Sirion tipe M, yang semuanya menggunakan transmisi matic.

Tes konsumsi bahan bakar juga dilakukan Tim Auto Bild Indonesia pada saat barunya di tahun 2008, dan telah dipublikasikan di majalah Auto Bild Indonesia Edisi 139 tahun 2008.

Dok. Auto Bild Indonesia
Komparasi hatchback Jazz, Yaris, Livina, Sirion

Baca Juga: Pilihan Hatchback Bekas, Honda Jazz vs Yaris, Livina dan Sirion, Mana yang Paling Kencang?

Walaupun soal akselerasi Toyota Yaris di posisi kedua, namun Toyta Yaris ternyata menempati posisi paling irit.

Di rute tol, Toyota Yaris mencatat konsumsi bahan bakar di angka 20,5 km/liter, dan 15,9 di rute kombinasi (tol dan non tol).

Sementara itu Honda Jazz harus puas di posisi kedua dengan perolehan angka 19,8 km/liter untuk rute tol, dan 13,8 km/liter di rute kombinasi.