Honda CR-V 2.4 Prestige, SUV Monokok Harga Bekasnya Masih Cukup Tinggi

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 9 Mei 2020 | 16:46 WIB

Honda CR-V Prestige 2015 Facelift (Abdul Aziz Masindo - )

Bumper berubah dengan pemindahan mata kucing lebih tinggi, kemudian ada garnish krom di atas dudukan pelat nomor. Terakhir spoiler kini jadi aksesori standar di semua tipe.

Selain lampu proyektor tipe Prestige sudah ada sunroof yang terkesan sebagai SUV mewah dan lega.

Selain itu juga dibekali exhaust finisher krom berbentuk elips untuk unsur sporty sekaligus mewah.

Dok. OTOMOTIF
Honda CR-V Prestige 2015 Facelift. Power back door

Baca Juga: Nostalgia Honda CR-V Generasi Pertama, Suspensi Pakai Sedan Honda

Di bursa mobil bekas, harga Honda CR-V Prestige 2.4 tahun 2015 masih berada di sekitaran Rp 315 juta.

Setelah beberapa tahun dan keluar Honda CR-V turbo di tahun 2017, tampang mewah CR-V ini masih terlihat keren.

Tipikal mobil-mobil Honda pada umumnya, meski sudah ada model barunya tapi tetap  model sebelumnya masih saja keren dan enak dilihat. 

Dok. OTOMOTIF
Honda CR-V Prestige 2015 Facelift