Motor Matik Pakai Roller Murah, Ini Efek Bahayanya, Biaya Keluar Banyak

ARSN,Uje - Selasa, 12 Mei 2020 | 14:10 WIB

Ilustrasi roller motor matik (ARSN,Uje - )

Otoseken.idMenggunakan roller murah di motor matik bisa bikin efek sangat merugikan.

Roller yang punya harga murah dengan kualitas jelek bikin rugi banyak.

Buat kalian yang ingin mengupgrade area CVT dengan memainkan bobot roller harus diperhatikan.

Pilih roller yang sesuai dengan kebutuhan di motor kalian.

Baca Juga: Motor Matik Digaspol Gerung, Tenaga Loyo di Tanjakan, CVT Bermasalah

Tapi disarankan untuk beli roller dari merek yang sudah teruji dan jangan tergiur harga murah.

"Memang banyak merek roller yang kita tidak tahu asalnya dan dijual dengan harganya lebih murah dari harga roller ternama di pasaran," buka Doli Pratama mekanik Subur Motor di daerah Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Tapi, roller dari merek tidak jelas dan iming-iming harga murah jangan pernah dibeli," ungkap Batak sapaan akrabnya.

"Soalnya pernah ada konsumen yang entah beli roller merek apa, ketika CVT dibongkar roller-nya meleleh di CVT," wantinya.

Baca Juga: CVT Motor Matik Suzuki Gredek, Mangkok Kampas Ganda Kotor, Ini Solusinya

Akhirnya rumah roller jadi sulit dibuka dan setelah dicek ada baret di kruk as.

"Roller merek tidak jelas itu bahannya terlalu tipis, dipakai tidak lama pasti peyang sisa besinya saja," tambahnya.

"Nanti CVT berisik dan lama-lama ya area pulley primer serta kruk as jadi rusak, bisa makan biaya banyak," tutupnya.

Tuh, buat kalian yang ingin ganti roller di CVT motor matic kalian harus lebih berhati-hati.

CVT Motor Matik Suzuki Gredek, Mangkok Kampas Ganda Kotor, Ini Solusinya

DOK. MOTOR PLUS
Ilustrasi CVT motor matik

Otoseken.id - Saat akselerasi, motor matik Suzuki juga terjangkit gredek pada bagian CVT.

Penyebabnya gredek pada motor matik Suzuki ternyata enggak jauh berbeda dengan motor matic lainnya.

Penyebab gredek pada motor matik Suzuki berasal dari Housing Comp Clutch alias rumah kampas ganda yang kotor.

"Biasanya pada rumah kampas gandanya sudah banyak kotoran baik debu ataupun sisa-sisa kampas ganda yang terkikis saat bergesekan dan terperangkap," buka Ahmad Musyafa Salim, penjual rumah kampas ganda custom untuk motor matik Suzuki kepada GridOto.com.

Isal/GridOto.com
CVT Motor matic Suzuki juga bisa gredek, ini penyebabnya

Baca Juga: Suzuki FXR 150, Gagal Tebar Pesona, Harga Sekennya Ya Sudahlah

Kampas ganda motor matik berkerja memanfaatkan gaya sentrifugal.

Saat berputar, kampas ganda memegar yang kemudian bergesekan dan memutar rumah kampas ganda.

"Kalau rumah kampas gandanya kotor bikin kampas ganda slip saat bersentuhan dengan rumah kampas ganda, akhirnya muncul gejala gredek," jelas pria yang akrab disapa Jagur ini.

"Kondisi kampas ganda juga mau habis juga bisa bikin motor matik Suzuki gredek," pungkas Jagur yang bengkelnya terletak di alan Kencana 1, Kalimulya, Depok, Jawa Barat ini.

Baca Juga: Kena Recall, Suku Cadang dan Oli Mesin Suzuki Address Bebas Biaya?

Istimewa
Housing Comp Clutch alias rumah kampas ganda matic Suzuki yang sudah dlubangi bisa mengurangi gejala gredek

Agar terhindar dari gredek, bengkel resmi maupun bengkel spesialis motor matik menganjurkan untuk servis CVT secara berkala.

Servis CVT enggak harus dilakukan saat ada pergantian part di dalam sistem CVT-nya saja.

Minimal lakukan pembersihan sistem CVT motor matik Suzuki agar terhindar dari gredek.