Suzuki Grand Vitara 2.0 JLX, SUV Berdesain Stylish dan Gagah

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 24 Mei 2020 | 11:00 WIB

Suzuki Grand Vitara (Abdul Aziz Masindo - )

Berlarih ke sektor dapur pacu, akselerasinya terblilang biasa-biasa saja, antara lain karena faktor transmisinya.

Dok. OTOMOTIF
Mesin Suzuki Grand Vitara 2.0 2006

Baca Juga: Unik! Suzuki Vitara Kanvas 2 Pintu Penggerak 4x4 Ada di Showroom Ini

Namun mesin Suzuki berkode JA20 yang ditanamkan di Grand Vitara terkenal tangguh, tak ada masalah berarti yang mengganggu para pemiliknya.

Daya tarik Grand Vitara lainnya adalah spare parts yang relatif murah dibanding rival sekelasnya seperti Honda CR-V atau Nissan X-trail.

Untuk mendapatkannya mudah, tinggal mampir ke sentra onderdil otomotif, spare parts atau suku cadang masih banyak yang jual.