Otoseken.id - Untuk kalangan kolektor, usia mobil bukan suatu hal yang penting, pasalnya mobil-mobil antik memiliki umur yang relatif tua.
Salah satunya Suzuki ST20, mobil ini memiliki ciri khas dengan lampu yang bulat seperti mata melotot, sering disebut sebagai mobil "truntung".
Jika menengok sejarahnya, pertama kali yang diluncurkan Suzuki ST10 pada tahun 1976 dengan mesin 2 tak 3 silinder.
Barulah generasi ke-2 ST20 (1977-1984) yang akrab disapa Truntung hadir, disapa Truntung karena bunyi yang eluar dari knalpot yang khas terdengar seperti 'turungtung Tung Tung'.
Baca Juga: Suzuki Carry 1.0 Karoseri, Kondisi Baru, Jok Masih Plastikan, Ada 2 Unit
Bahkan karena nilai sejarahnya yang begitu kuat, Truntung sempat dipamerkan di ajang otomotif IIMS 2019 lho.
Bagi kalangan kolektor, membeli mobi ini mungkin seperti membeli nostalgia atau kenangan-kenangan indah bersama Truntung ini.
Makanya harga yang dibanderol di postingan instagram @otobor.id untuk Suzuki ST20 Truntung tahun 1983 seharga Rp 75 juta.
Uniknya beli mobil bisa dapat motor Suzuki Satria Kenny Robert tahun 2002 orisinal, wah malah lebih mudaan bonusnya.
Baca Juga: Suzuki Carry PV 1.0, Produksi Tahun Terakhir Unitnya Ada di Showroom Ini
Memang pembeli mobil ini bukan untuk kaum 'mendang mending', sebab harga segitu bisa dapat Toyota Avanza dengan tahun yang jauh lebih muda dari Truntung.
Untuk sektor dapur pacu, mesin 2 Tak milik Suzuki ST20 Truntung ini memiliki kapasitas mesin sebesar 550 cc 3 silinder.
Nah bagi yang berminat, unitnya ada di Semarang, menurut informasi dari postingan akun Instagram @otobor.id, kondisi kelistrikan, sasis dalam kondisi baik, info lengkapnya bisa hubungi di nomor 087788094516.