Penyebab Oli Mesin Motor Bekas Sering Berkurang Bahkan Habis

ARSN,Muhammad Farhan - Kamis, 18 Juni 2020 | 17:50 WIB

Ilustrasi ganti oli motor matic. (ARSN,Muhammad Farhan - )

Otoseken.idKok oli mesin motor berkurang saat dicek? Ini beberapa hal penyebabnya.

 

Oli mesin berfungsi menjaga pelumasan komponen agar tidak cepat aus.

Dan juga menjaga suhu mesin agar bekerja optimal, kondisi dan volume oli penting diperhatikan.

Penyebab oli mesin berkurang sendiri disebabkan berbagai hal, baik secara alami, faktor penggunaan maupun kondisi komponen di mesin.

Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Warna Oli Mesin Motor Bisa Berwarna Hitam

M+
Ring piston lemah dapat mengakibatkan bocornya kompresi mesin

“Seiring pemakaian oli mesin memang ada penguapan, namun tidak terlalu banyak kalau kondisi mesin sehat,” ujar Oki Aditiawan dari bengkel Sinthink Garage, Pejaten, Jakarta Selatan.

Kemudian penyebab umum yang sering terjadi adalah oli yang dipakai melebihi waktu yang dianjurkan sehingga volumenya menyentuh di bawah batas minimal.

Oli yang terlalu lama dipakai ini juga sudah mengalami penurunan kualitas, sehingga kemampuan pelumasan dan perlindungannya sudah berkurang.