Otoseken.id - Toyota Harrier merupakan SUV premium asal Jepang, Toyota Harrier XU30 merupakan Harrier generasi ke-2 yang lahir sejak tahun 2003 sampai 2013.
Usia Toyota Harrier XU30 yang tak lagi muda, tentu ada beberapa komponen atau spare part fast moving yang harus diganti.
Spare part fast moving merupakan spare part yang memiliki masa pakai atau keausan yang cukup singkat, artinya penggantian spare part lebih cepat dibandingkan spare part lain.
Bagi Anda yang ingin membeli Toyota Harrier bekas tidak usah khawatir soal spare part, pasalnya menurut David Lesmana, pemiliki bengkel Dunia Usaha Motor di BSD, Tangerang Selatan, spare part Toyota Harrier masih banyak di pasaran.
Baca Juga: Daftar Terbaru Toyota Harrier 2003 Juni 2020, 3.0 L Air-S 4x2 A/T Rp 100 Jutaan
"Banyak kalau Harrier sih. Seandainya stoknya kosong, order di Toyota langsung atau importir juga banyak," kata David Lesmana, pemiliki bengkel Dunia Usaha Motor di BSD, Tangerang Selatan.
Sebagai informasi, walaupun Toyota Harrier XU30 cukup populer, tapi Harrier didatangkan ke indonesia melalui Importir Umum (IU) secara CBU (completely built up).