Hindari Tangki Bahan Bakar Mobil Bekas Sering Kosong, Ini Resikonya

ARSN,Ryan Fasha - Rabu, 5 Agustus 2020 | 14:28 WIB

jangan biarkan tangki bahan bakar kosong (ARSN,Ryan Fasha - )

Otoseken.idPemilik mobil bekas sering kali tangki bahan bakarnya kosong dan hanya sedikit menyisakan bahan bakar.

Padahal tangki bahan bakar yang kosong bisa bisa menyebabkan beberapa masalah.

 

Namun, tidak banyak yang tahu bahaya dalam jangka panjang bila tangki bahan bakar sering kosong.

Saat GridOto.com berbincang dengan Reza Sukaraharja, Head of Affiliation Lembaga Minyak dan Gas (LEMIGAS), dirinya menyebutkan bahwa tangki yang kosong dan banyak udara bisa menghasilkan kondensasi.

 

Baca Juga: 4 Masalah Penyakit Tangki Bahan Bakar di Mobil Bekas

"Tangki bahan bakar yang kosong itu kan dipenuhi udara, dan udara itu ada unsur air," buka Reza.

istimewa
Endapan kotoran di dalam tangki bahan bakar mobil

"Bahan bakar yang terkondensasi dengan udara akan menghasilkan uap air," tambahnya.

Uap air ini yang lama kelamaan akan membentuk air yang banyak bila terus didiamkan maka bukan tidak mungkin bahan bakar akan tercampur air.