Honda Brio RS 2016 Jebol CVT, Ganti Baru Rp 61 Juta Benerin di Spesialis Matik Cuma Segini

ARSN,Andhika Arthawijaya - Selasa, 25 Agustus 2020 | 12:22 WIB

Ilustrasi Honda Brio (ARSN,Andhika Arthawijaya - )

Setelah dicek, ternyata divonis CVT-nya ‘jebol’ dan bila mobil mau kembali normal lagi, ia harus mengganti transmisi CVT secara assy alias beli girboks CVT utuh, yang banderolnya Rp 61.785.801 (sudah termasuk PPN). Wewww…!

Lantaran merasa angka tersebut gak masuk dengan ‘isi dompetnya’, ia memutuskan gak jadi melakukan perbaikan di beres, dan mencoba cari alternatif lain.

“Waktu itu aku saranin ke bengkel spesialis matik aja, yaitu ke Wani Matik di Jl. Pinang Griya Raya, Tangerang,” tukas Antonius Yulianto, kru Otomotifnet.com yang kebetulan tetanggaan sama Geren.

Di bengkel sepesialis matik yang digawangi Mochammad Holil ini, girboks CVT Brio RS Geren pun langsung bedah.

Antonius Yulianto/Otomotifnet
Jeroan CVT Honda Brio RS 2016 milik Geren yang belt-nya putus dan berserakan

Heemm.. rupanya biang kerok mendadak mogoknya Brio RS milik Geren ini akibat belt CVT-nya putus dan serpihan belt bajanya berserakan di dalam girboks.

Baca Juga: Indikator Rem Parkir Honda Brio Nyala Tiba-tiba, Ini Penyebab dan Solusinya

Penanganan pun langsung dilakukan Holil dan timnya. Belt CVT diganti baru yang banderolnya Rp 4 juta.

Untungnya pulinya tidak ikut jebol, alias masih dalam kondisi baik. Jadi, hanya mengganti sabuk baja alias beltnya saja.