VW Phaeton 2008, Masuk ke Indonesia Varian Entry Level Bermesin V6 3.200 cc

Abdul Aziz Masindo - Rabu, 30 September 2020 | 19:23 WIB

VW Phaeton 2007 (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idPada tahun 2008 silam, PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku ATPM Volkswagen di Indonesia, memperkenalkan VW Phaeton pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2008.

Phaeton yang masuk ke Indonesia adalah varian entry level 3.200 cc V6, 240 dk. Meski
lebih kecil dibandingkan negata lain, tapi tenaganya berlimpah dengan respons memadai.

VW mengklaim, akselerasi 0-100 km/jam diraih dalam waktu 9,7 detik.

Apalagi VW Phaeton dilengkapi sistem 4WD 4MOTION dan transmisi matik Shiftronic. Saat pedal gas ditekan, tenaga yang disalurkan terasa berlimpah lengkap dengan deruman khas mesin V6.

Wikipedia.org
VW Phaeton 2007

Baca Juga: Melihara VW Polo Mudah, Mesin Enggak Rewel Cukup 'Minum' BBM RON 92

Begitupun dengan fitur adaptive air suspension. Tingkat kekerasan dan tinggi suspensi Phaeton dapat diatur dari konsol tengah. 

Alhasil ayunan suspensi terasa nyaman dan dari dalam kabin tidak terasa perubahan saat suspensi dinaik-turunkan.   

Sebagai bos, pastinya kursi baris kedua haruslah nyaman, kursi Phaeton sudah dilengkapi pemijat elektrik, Kaki pun dapat diselonjorkan lantaran ruang kaki Phaeton sangat lega.