Mitsubishi Xpander Ganti Pelek Aftermarket 17 Inci Makin Ganteng, Segini PCD-nya

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 4 Oktober 2020 | 13:50 WIB

Mitsubishi Xpander dengan pelek Enkei Tuning ring 17 inci (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idPada artikel sebelumnya, sudah dibahas 3 poin penting sebelum mengganti pelek aftermarket, yakni ukuran PCD, diameter pelek, dan kode indikator bobot.

Bagi pemilik Mitsubishi Xpander yang ingin mengganti pelek bawaan dengan pelek aftermarket, perlu perhatikan batas kenyamanan dan ukuran PCD nya.

Sebagai informasi. pelek bawaan Mitsubishi Xpander memiliki 2 ukuran diameter, 15 inci untuk tipe GLX dan GLS, dan 16 inci untuk tipe Exceed, Sport, dan Ultimate.

Sedangkan bannya menggunakan ukuran 185/65 R15, dan 205/55 R16.

Rizky/otomotifnet
Profil ban berukuran sedang untuk Xpander

Baca Juga: Cara Menghilangkan Limbung di Mitsubishi Xpander, Pakai 4 Jenis Stabilizer Bar Ini, Handling Makin Mantap

Langkah pertama adalah cocokkan PCD (Pitch Circle Diameter) dan jumlah baut pelek bawaan dengan pelek aftermarket.

Pertama yang harus diperhatikan yaitu jumlah bautnya, Xpander pakai baut 5 dan PCD 114,3," Kata Heny, Marketing Auto Wheels Gallery BSD, di di Jl. Raya Serpong No.678, Tangerang Selatan.

Kemudian untuk diameternya, Heny menyarankan untuk menggunakan pelek berukuran 17 inci, maksimal 18 inci.