Otoseken.id - Di bursa mobil bekas (mobkas), Toyota Fortuner bekas tahun 2010 harganya sudah dikisaran Rp 100 jutaan.
Cocok bagi yang ingin meminang big SUV gagah bisa melirik Toyota Fortuner bekas.
Toyota Fortuner cocok banget buat yang mau upgrade mobil ke Big SUV.
Yap, Toyota Fortuner keluaran tahun 2010 sekarang bekasnya sudah murah.
Walau sudah berumur, namun desainnya cukup menarik untuk sebuah Big SUV.
Baca Juga: Tips Simpel Mencopot Ban Serep Toyota Fortuner, Mudah Banget!
Toyota Fortuner memiliki 2 varian mesin yaitu bensin dan diesel.
Berapa harga pasaran untuk Toyota Fortuner tahun 2010?
Untuk harganya sekarang ini berada di Rp 100 jutaan.
Berikut daftar harga Toyota Fortuner tahun 2010 untuk wilayah Jabodetabek yang bisa dilihat di kanal Pricelist GridOto.com.
Diesel A/T | 2009 | 2.500 cc, 144 dk | Rp 200 juta |
Diesel M/T | 2009 | 2.500 cc, 144 dk | Rp 185 juta |
G 4x2 A/T | 2009 | 2.700 cc, 163 dk | Rp 160 juta |
G 4x2 M/T | 2009 | 2.700 cc, 163 dk | Rp 150 juta |
G Lux 4x2 A/T | 2009 | 2.700 cc, 163 dk | Rp 190 juta |
G Lux 4x2 M/T | 2009 | 2.700 cc, 163 dk | Rp 160 juta |
V 4x4 | 2009 | 2.700 cc, 163 dk | Rp 210 juta |
Trik Mengurangi Bodi Roll di Toyota Fortuner, Ini Dia Obat Ampuhnya
Otoseken.id - Ada trik ampuh untuk mengurangi atau meminimalisir gejala body roll di SUV dan D-Cab, salah satunya di Toyota Fortuner.
Obatnya bisa ditempuh dengan cara mengaplikasi balance arm.
balance arm ini dipasang pada gardan belakang.
Fungsinya untuk membuat gerakan gardan dan arm lebih stabil di jalan raya.
Baca Juga: Toyota Rush 'Konde' 2014 Seken Hanya Rp 140 juta, TRD A/T Segini
Aplikasi balance arm ini hanya untuk suspensi belakang, dan tak lantas membuat bantingan suspensi menjadi lebih keras.
Balance arm bukan chassis reinforcement, tapi dia hanya membuat gerakan arm belakang dan gardan menjadi lebih seirama.
Sehingga membuat kerja suspensi belakang menjadi optimal.
Di pasaran tersendiri mulai banyak tersedia balance arm untuk SUV dan D-Cab seperti Toyota Fortuner dan Hilux, Mitsubishi Pajero Sport dan Triton serta Ford Ranger.
Baca Juga: Toyota Calya 2016 Seken, Harga Bersahabat Irit BBM, Hanya Rp 90 Jutaan
Salah satu- nya merek JS Work buatan Thailand yang dibanderol Rp 3,3 juta/set.