Biaya Servis Toyota Calya A/T 10.000 - 100.000 Km di Bengkel Resmi

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 30 Oktober 2020 | 16:27 WIB

Toyota Calya G A/T 2017 (Abdul Aziz Masindo - )

40.000 km

Memasuki di 40.000 km, spare part yang diganti masih sama, yakni  mengganti filter oli Rp 30.000, gasket oli Rp 9.000, oli mesin TMO 10W Rp 99.500/liter, membutuhkan 4 liter Rp 398.000.

Tambahannya mengganti filter udara Rp 135.000, dan minyak rem Rp 110.000.

Biaya jasa masih gratis, jadi total biaya servis sebesar Rp 682.000.

Dok. OTOMOTIF
Astra Toyota Calya

Baca Juga: Pilihan Mobil LCGC 7-Seater Bekas di Bawah Rp 100 Juta, Dapat Calya, Sigra dan Go Plus

60.000 km, 70.000 km, dan 90.000 km

Jarak tempuh yang sudah melewati di atas 50.000 km, sudah dikenakan biaya jasa servis mulai dari Rp 410.000 - Rp 624.000

Spare part yang diganti yakni filter oli Rp 30.000, gasket oli Rp 9.000, oli mesin TMO 10W Rp 99.500/liter, membutuhkan 4 liter Rp 398.000.

Total biaya spare part Rp 437.000, sedangkan untuk biaya jasanya Rp 410.00, jadi total biaya servis Rp 847.000.