Pilihan Oli Mesin Untuk LCGC, Ada Shell, Castrol, Fastron, dan PTT

Abdul Aziz Masindo - Selasa, 8 Desember 2020 | 19:56 WIB

Pilihan Oli LCGC, Shell, Fastron, Castrol,PTT (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idMobil di segmen LCGC (Low Cost Green Car) seperti Toyota Calya, Agya, Daihatsu Sigra, Ayla, Honda Brio, Suzuki Karimun Wagon R dan Datsun Go, sebaiknya gunakan oli mesin khusus LCGC.

Karena hadir sebagai mobil Low Cost Green Car, selain harganya yang murah, mobil LCGC juga irit bahan bakar, serta rendah emisi gas buang.

Kapasitas mesinnya pun kecil, antara 1.000 cc sampai 1.200 cc.

"Oli mesin mobil-mobil LCGC itu khusus, sebab secara konstruksi, mesin mobil LCGC itu kecil dan ringkas," ungkap Alvin Suwarna, Director PTT Oil Indonesia.

Dok. OTOMOTIF
LCGC Calya-Sigra

Baca Juga: Bengkel Sentra Otomotif, Sarang Oli Berbagai Merek, Banyak Pilihannya

Karena kontruksi mesinnya yang kecil dan ringkas, sehingga untuk bisa melumasi komponen mesin hingga ke celah sempit di mobil LCGC dengan baik, membutuhkan angka viskositas (tingkat kekentalan) yang encer.

Untuk itu oli LCGC membutuhkan angka viskositas (tingkat kekentalan) yang encer di angka 0w-20 sampai 5W-30.