Waktu Ideal Mengganti Karet Wiper di Mobil Bekas, Muncul Tanda Ini

ARSN,Radityo Herdianto - Kamis, 17 Desember 2020 | 15:50 WIB

Wiper yang tidak maksimal menyapu air di kaca, mengancam keselamatan berkendara (ARSN,Radityo Herdianto - )

Biasanya, wiper yang jarang digunakan bagian bilah karet wiper menjadi salah satu tempat kotoran bisa menumpuk.

Untuk itu Anda perlu bersihkan secara rutin ketika hendak digunakan kembali kotoran yang menumpuk tidak bikin kaca baret.

"Paling benar bagian karet digosok pakai kain bersih dengan gerak satu arah," tekan Suhendra Hanafiah, Operation Manager PT Sarana Berkat kepada GridOto.com.

Baca Juga: Kuras Air Wiper Mobil Bekas, Apakah Perlu? Simak Penjelasannya

Anda harus gosok bagian ujung bilah wiper dari kiri ke kanan atau sebaliknya, yang penting satu arah.

Jangan digosok secara dua arah yang berpotensi merusak permukaan karet bilah wiper.

"Karet wiper itu kan kesat tapi lentur, kalau digosok dua arah malah bisa jadi mengkerut atau keriting," tegas Suhendra.

"Selain itu kotoran malah bisa jadi masuk ke dalam karet kalau digosok dua arah," tambah Suhendra.