Toyota Fortuner Raih Gelar Best of Big SUV GridOto Award 2020, Harga Bekasnya Segini

Abdul Aziz Masindo - Senin, 28 Desember 2020 | 15:26 WIB

Toyota Fortuner TRD Sportivo (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idToyota Fortuner berhasil meraih gelar Best of Big SUV Category di GridOto Award 2020, Toyota Fortuner ungguli Mitsubishi Pajero Sport di kelas Big SUV.

Di bursa mobil bekas pun, Toyota All New Fortuner menjadi SUV yang favorit dan banyak diburu.

Sekedar informasi, Toyota Fortuner pertama kali masuk ke Indonesia pada 2005, pada saat itu Fortuner hanya ada mesin bensin, kemduian mesin dieselnya meluncur di 2007.

Nah barulah All New Fortuner atau Fortuner generasi kedua meluncur pada 2016 dengan membawa desain yang modern yang masih diproduksi hingga sekarang.

Abdul Aziz M/Otoseken
Toyota Fortuner VRZ di showroom simple auto

Baca Juga: Biaya Perawatan Transmisi Otomatis Toyota Fortuner di Bengkel Resmi

Menawarkan 3 tipe, yakni Fortuner VRZ (diesel), SRZ (bensin), dan tipe G (diesel)

Untuk versi dieselnya, menanmkan mesin berkode 2GD-FTV  berkapasitas 2.400 cc common-rail dengan teknologi Variable Nozzle Turbocharger (VNT) dan intercooler.

Mesin dieselnya mampu menghasilkan tenaga 150 dk dan torsi 400 Nm.

Sedangkan untuk mesin bensinnya berkode 2TR-FE berkapasitas 2.700 cc dengaan tekonologi dual VVT-i.

Baca Juga: Biaya Servis Toyota Fortuner Diesel A/T 10.000 - 100.000 km di Bengkel Resmi

Tenaga di mesin bensinnya mencapai 160 dk dan torsi 246  Nm.

Nah berikut ini daftar harga Toyota All New Fortuner yang diambil dari kanal pricelist GridOto.com dari beberapa pedagang mobil bekas di area Jakarta dan Sekitarnya: