Hasil Tes Honda City 1.500 cc Gen 3 Keluaran Awal, Masih Non-VTEC

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 5 Maret 2021 | 08:05 WIB

Honda City 1.500 cc 1997 (Abdul Aziz Masindo - )

Pengendalian

Pemakaian suspensi Honda City generasi ketiga ini tetap empuk. Meski begitu, stabilitasnya tetap mantap.

Dok. OTOMOTIF
Honda City 1.500 cc tahun 1997

Ini merupakan ciri suspensi bikinan Honda, terutama bagian belakang yang independen
strut dengan susunan batang trapesium. Alhasil, ketika digenjot di tikungan pada kecepatan tinggi, kedudukan bodi cukup stabil.

Gejala understeer pada kecepatan 60 km/jam, masih dalam batas wajar. Di atas 140 km/jam, muncul gejala oleng yang cukup mengganggu.

Baca Juga: Sedan Kompak 1.500 cc Favorit, Pilih Toyota Vios atau Honda City?

Power steeing Honda City 1.5 dengan sensor kecepatan, bekerja efektif. Pada kecepatan 100 km/jam, peranti ini benar-benar mati. Pengemudi dapat mengendalikan mobil melalui perasaannya.

Kendaaan gerak roda depan alias FWD ini, menggunakan transmisi 5-tingkat percepatan. Pengoperasiannya, terbilang mulus.

Kini Honda City generasi ketiga bermesin 1.500 cc non-VTEC tahun 1997, harga pasarannya berkisar Rp 38 - 45 juta