Otoseken.id - Gara-gara hujan masih sering turun, engsel-engsel pintu mobil bekas jadi seret.
Akibatnya, pintu atau kap mesin dan bagasi menjadi sulit dibuka-tutup.
Kelembaban ini menyebabkan engsel-engsel di mobil menjadi kaku.
Begitu pula dengan mekanisme penguncinya.
Baca Juga: Penyebab Karet Pintu Mobil Mulai Rusak dan Tidak Kedap Suara
Satu-satunya cara untuk membuat bagian-bagian ini bergerak lancar adalah dengan melumasinya.
Karena problem ini terjadi akibat pelumas yang ada sudah tidak berfungsi maksimal, dan engselnya sendiri mulai mengalami oksidasi ringan akibat udara yang lembab.
Jangan langsung melumasi engsel dengan grease atau gemuk biasa.
Selain karena lubrikasi dengan grease konvensional kurang efektif, sebelum diberi pelumas bagian-bagian yang bergerak ini perlu dibersihkan lebih dahulu.
Baca Juga: Ngoprek Santuy di Rumah, Tips Merawat Karet Kaca dan Karet Pintu Mobil Supaya Tidak Getas
Ada tiga cairan yang perlu disiapkan untuk melumasi seluruh engsel di mobil, yaitu cairan penetran, silicon spray, dan gemuk semprot.
Untuk menjaga kelancaran fungsi bagian-bagian ini, lakukan pembersihan dan pelumasan secara berkala minimal 3 bulan sekali.
Contoh cairan penetran adalah WD-40, CRC, Permatex, UPS, STP, 3-In-One, dll.
Sementara silicon spray bisa dijumpai di pasaran dengan merek Wynn’s, Permatex, 3-In-One, Prestone, 3M, atau Holts.
Baca Juga: Cara Membersihkan Evaporator AC Mobil Bekas Sendiri, Ini 3 Langkahnya
Cairan silikon ini juga bisa digunakan untuk mencegah komponen dari karet menjadi getas.
Selain itu, penggunaan yang lain adalah sebagai pelumas karet channel kaca.
Untuk grease cair, ada beberapa nama dagang yang biasa digunakan, seperti White Lithium Grease atau Multi Grease Spray.
Penyebab Karet Pintu Mobil Mulai Rusak dan Tidak Kedap Suara
Otoseken.id - Di mobil bekas, karet pintu berperan untuk menjaga kekedapan suara di kabin.
Karet pintu mobil ini berada di sela-sela antara pintu dan bodi mobil.
Bila kondisi karet pintu mobil baik maka kabin mobil akan terasa nyaman dan kedap suara.
Seiring pemakaian waktu mobil karet pintu akan rusak.
Baca Juga: Engsel Pintu Mobil Kesayangan Rusak? Segini Biaya Perbaikannya Sob
Karet pintu mobil yang rusak bisa ditandai dengan adanya sobekan-sobekan pada karet tersebut.
Tidak hanya itu elastisitas dari karet pintu mobil akan menurun dan menyebabkan getas.
"Sebenarnya karet pintu mobil itu rusak lebih kepada umur pemakaian mobil," buka Andy pemilik bengkel Honda Clinic Auto Tech Support (HCATS) di Pondok Kopi, Jakarta Timur.
"Karet ini akan mengembang dan mengempis akibat terjepit oleh pintu mobil sehingga mengurangi elastisitas," sebutnya.
Baca Juga: Ngoprek Santuy di Rumah, Tips Merawat Karet Kaca dan Karet Pintu Mobil Supaya Tidak Getas
Panas dari mobil dan matahari juga akan menurunkan kualitas karet pintu mobil.
Paparan panas ini yang akan mengurangi kemampuan karet pintu dan menurunkan daya redam dari suara di luar.
"Bila melihat kondisi karet pintu mobil yang mulai Getas dan banyak sobek ada baiknya lakukan penggantian dengan yang baru," tambah Andy yang bermarkas di Pondok Kopi, Jakarta Timur.
Karena bila tidak akan mengurangi kenyamanan saat mengemudi.