Ingin Beli Suzuki Baleno Sedan Generasi Pertama? Part Ini Penyakitnya

Dok Grid - Kamis, 5 September 2024 | 10:24 WIB

Penyakit Suzuki Baleno Generasi Pertama (Dok Grid - )

Otoseken.id - Suzuki Baleno generasi pertama menjadi salah satu sedan compact yang menarik untuk dimiliki, sebelum beli Baleno sedan, ada penyakit yang sering ditemui.

Sedikit membahas sejarahnya, Suzuki Baleno pertama kali meluncur pada 1997, Suzuki Baleno hadir untuk melawan Toyota All New Corolla dan Honda City di kelas sedan kompak.

Suzuki Baleno generasi pertama memakai mesin berkode G16A berkapasitas 1.600 cc.

Pada tahun 2000, Baleno mengalami facelift yang disebut Baleno Milenium, ubahan paling terlihat ada pada desain gril, headlamp dan desain dasbor.

Baca Juga: Suzuki Baleno Facelift 2022 Pakai Mesin Lebih Besar, Bisa Lawan Yaris dan City Hatchback? 

Mesin Baleno facelift juga berubah menjadi G15A berkapasitas 1.500 cc.

Nah Jika Anda sedang mencari sedan kompak, irit BBM dan tentu saja harga yang terjangkau, Suzuki Baleno generasi pertama ini bisa menjadi pilihan menarik, harga pasarannya berkisar Rp 40 juta sampai 55 jutaan tergantung tahun dan kondisi.

Tapi sebelum beli Suzuki Baleno bekas generasi pertama, sebaiknya ketahui dahulu penyakit yang sering ditemui.

Ronny Gunawan selaku service manager Suzuki Cempaka Putih, Jakarta Pusat, mengungkapkan penyakit atau masalah yang sering ditemui Baleno generasi pertama ada di sektor kaki-kaki.

Salah satunya dapat dideteksi pada roda depan yang kerap menghasilkan suara gemuruh kala menikung. Penyebabnya ada pada as roda depan yang sudah berumur.