Perang Compact Car Bekas 1.200 cc, Nissan March 1.2 vs Splash vs Spark

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 10 April 2021 | 11:06 WIB

Perang Compact Car Bekas 1.200 cc, Nissan March vs Suzuki Splash vs Chevrolet Spark (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Compact Car bermesin 1.200 cc paling pas untuk dipakai harian di perkotaan, ukurannya yang mungil dan irit BBM.

Ada pilihan compact car 1.200 cc kondisi bekas, Nissan march 1.2, Suzuki Splash, dan Chevrolet Spark, lantas manakah yang layak dipilih?

Trio ini yakni Nissan march 1.2, Suzuki Splash, dan Chevrolet Spark, berdimensi lebih besar dari kebanyakan city car, namun tetap lebih mungil dibanding Compact Hatchback seperti Toyota Yaris dan Honda Jazz.

Dan bukan tidak mungkin, seperti tren penggunaan mesin 1.500 cc, dapur pacu 1.200 cc akan berkembang penggunaannya. Kami tertarik menandingkan ketiganya untuk melihat mana diantara mereka yang layak menjadi raja di kelas ini.

Eksterior

Nissan March menghadirkan penampilan yang kental dengan sudut membulat. Ornamen tubuhnya simpel dan sederhana, membuat kami menduga bahwa kaum hawa tak akan susah jatuh cinta padanya.

Dok.OTOMOTIF
Nissan March AT 2010

Baca Juga: Konsumsi BBM Nissan March 1.200 cc 3-silinder, Mencapai 22 Km/liter

Suzuki Splash menawarkan tampilan depan yang sporty. Tergurat kesan Kizashi di wajahnya yang memang seperti desain global mobil-mobil Suzuki. Tapi di bagian belakang, Splash tampil tidak biasa karena model buritan yang menyempit di atas.

Dok.OTOMOTIF
Suzuki Splash MT 2010

Sedangkan Chevrolet Spark tampil agak berbeda. Lipatan di tubuhnya dengan banyak sudut tajam membuatnya terlihat agresif. Sepertinya Chevy berusaha menjadikan Spark sebagai mobil yang futuristis.

 

Dok.OTOMOTIF
Chevrolet Spark MT 2010

Oh ya, di atap Spark terdapat roof rail yang memudahkan pengemudi memasang roof rack saat hendak berjalan jauh. Dan ini tidak dimiliki oleh 2 kompetitornya yakni March dan Splash.