Begini Ciri-ciri Bearing Roda Mobil Bekas Yang Oblak Saat Jalan

ARSN,Ryan Fasha - Rabu, 12 Mei 2021 | 11:30 WIB

Bearing roda mobil bisa rusak atau oblak (ARSN,Ryan Fasha - )

Baca Juga: Bearing Roda di Mobil Rusak? Segini Biaya Perbaikannya di Pasaran

Padahal untuk mendeteksi kerusakan bearing roda ada caranya.

Bearing roda

"Untuk deteksi bearing roda mobil yang mulai rusak bisa dibilang gampang-gampang susah, butuh kejelian," buka Samsudin, National Technical Advisor Astra Peugeot.

"Tanda-tandanya bearing roda mobil itu rusak ada bunyi berdengung pada saat mobil mulai berjalan pada kecepatan sedang di atas 40 km/jam," tambahnya.

Bunyi ini akan terdengar sampai ke kabin mobil dan pengemudi bisa mendengarkan dengan jelas.

Baca Juga: 6 Fakta Bearing Roda Mobil, Banyak Yang Belum Tahu

Selain dari bunyi dengung, tanda bearing roda mobil rusak bisa dirasakan pada setir yang bergetar.

Hal ini dikarenakan roda sudah tidak lurus lagi berputar pada porosnya.

Sehingga saat roda mengenai jalan yang tidak rata maka bearing roda yang oblak akan memengaruhi setir.

"Kalau sudah rusak, bearing roda juga akan mengacaukan setelan wheel alignment," sebutnya.

Sebaiknya bila merasakn tanda-tanda tersebut ada baiknya lakukan pengecekan ke bengkel dan ganti komponen dengan yang baru.