Segini Angka Akselerasi dan Konsumsi BBM Hyundai i20, Simak

Dok Grid - Minggu, 10 Maret 2024 | 13:21 WIB

Bemper Depan Hyundai i20 AT dan MT 2016 (Dok Grid - )

Rasio kompresi yang diset di angka 10,5 : 1 berarti pengguna cukup pakai BBM RON 92, seperti Pertamax dan perjalanan luar kota dengan tangki penuh 45 liter pun bisa ditempuh lebih dari 700 km.

Hebatnya, jarang mampir ke SPBU bukan berarti All New i20 bisa diremehkan di jalan tol. Manfaatkan mode manualShiftronicpada varian A/T,  pengemudi bisa merasakan sensasi lebih in control untuk berada pada gigi paling responsif sesuai yang diinginkan.

Dok.OTOMOTIF
Mesin Hyundai i20 AT dan MT 2016

Pengemudi bisa merasakan sensasi lebih in control untuk berada pada gigi paling responsif sesuai yang diinginkan.

Bila diajak bersenang-senang hingga menyentuh 6.000 rpm, All New i20 dapat berakselerasi ke 100 km/jam hanya dalam 13,3 detik saja atau lebih cepat 0,7 detik untuk varian M/T.

Baca Juga: Segini Angka Konsumsi BBM dan Akselerasi Hyundai Grand Avega 1.4 AT

Untuk hasil pengetesan lengkapnya, berikut data tes akselerasi dan konsumsi BBM All New Hyundai i20 bertransmisi matik dan manual di halaman selanjutnya:

Hasil Tes Akselereasi All New Hyundai i20

Akselerasi Hyundai i20 A/T Hyundai i20 M/T
0 – 60 km/jam 5,6 detik 5,5 detik
0 – 100 km/jam 13,3 detik 12,6 detik
40 – 80 km/jam 5,6 detik 5,2 detik
0 – 201 meter 12,4 detik 12 detik
0 – 402 m 19,2 detik 18,6 detik

Hasil Tes Konsumsi BBM All New Hyundai i20

Konsumsi BBM Hyundai i20 A/T Hyundai i20 M/T
Dalam Kota 12,1 km/liter 12,7 km/liter
Luar Kota 16,9 km/liter 16,1 km/liter
Tol konstan 60 km/jam 20,8 km/liter  25 km/liter
Tol konstan 100 km/jam 17,9 km/liter 19,3 km/liter