Test Drive BMW 325i E90, Mesin 6-Silinder 2.500 cc Terasa Halus

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 28 Mei 2021 | 13:57 WIB

BMW 325i E90 tahun 2005 (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.idBMW 325i E90 merupakan BMW seri-3 yang asyik untuk dikendarai, pertama kali diperkenalkan pada 2005 silam.

BMW 325i merupakan jalan tengah untuk kepuasaan berkendara karena berada di varian tengah-tengah, BMW seri-3 E90 menawarkan varian 320i, 325i, dan 330i.

Untuk BMW 320i E90 sebagain varian entry levelnya  menanamkan mesin 4-silinder berkapasitas 2.000 cc, kemudian varian 325i E90 bermesin 6-silinder  2.500 cc, sedangkan 330i sebagai varian tertingginya memakai mesin 6-siliner 3.000 cc.

Nah pada pembahasan kali ini kami akan membahas varian tengah-tengahnya yakni 325i.

Dok.OTOMOTIF
BMW 325i E90 Tahun 2005

Baca Juga: Tips Beli BMW Seri 3 E90 Bekas, Waspadai Bagian Mechatronicnya

Berkat mesin 2.497 cc 218 dk, BMW 325i lebih bertenaga 68 dk ketimbang 320i. Bukan cuma itu, mesin 6 silindernya memberi kehalusan dan suara lebih berkarakter.

Selain sektor mesin, 325i juga memberi segudang kemewahan seperti jok kulit, sensor parkir dan panel kayu yang membuat dasbor terkesan mahal. Sayang, fitur cruise control yang di 325i generasi sebelumnya ada, kini absen. Tapi kontrol audio di setir tetap hadir.

Perbedaan tenaga 68 dk dan tambahan 2 silinder benar-benar membuat mobil ini jauh lebih mengasyikkan ketimbang 320i. Tarikan di putaran bawah halus, namun begitu pedal gas diinjak habis mesin dengan mudahnya menyentuh redline.