Jika suara mesin terlalu berisik, getaran terlalu kuat, serta terdengar ketukan yang keras, maka Anda perlu waspada.
Bisa jadi karena salah satu katupnya sudah memasuki masa pensiun.
2. Transmisi, Transfer Case, Dan Gardan
Gigi-gigi transmisi Daihatsu Taft F20 dan F50 terbilang tangguh.
Baca Juga: Daihatsu Taft Diesel, Jip Tangguh Libas Berbagai Medan, Yuk Kenalan Lebih Dekat
Namun, pada seri sesudahnya kualitas logam (gigi-giginya) tidak sebaik versi lawas.
Makanya kerap ada masalah pada girboks, transfer case serta third member (gigi gardan).
Cara mendeteksinya sederhana, coba dengarkan baik-baik apakah ada bunyi ‘mengaung’ pada gardan belakang ketika mobil dijalankan.
Jika ada, pertanda gigi gardan mulai aus.Ini berlaku sama untuk gardan depan saat posisi 4H/4L.
Baca Juga: Daihatsu Taft Seken Tahun 1981 - 2000 Januari 2021, Taft GT 2.5 4x4 Cuma Rp 40 Jutaan