Banyak Yang Gak Tahu, Ini Ciri Produk Kampas Rem Mobil Asli atau Palsu

ARSN,Radityo Herdianto - Senin, 26 Juli 2021 | 13:10 WIB

Ilustrasi kampas rem motor (ARSN,Radityo Herdianto - )

Otoseken.id - Buat pemilik mobil bekas yang ingin ganti kampas rem, wajib tahu ciri produk yang asli dan palsu.

 

Kampas rem jadi perangkat penting untuk pengereman mobil, dianjurkan selalu menggunakan produk asli.

Jangan sampai produk kampas rem palsu malah bisa membahayakan Anda.

Kampas rem mobil asli atau palsu bisa dilihat dari kode produksi.

Baca Juga: Cara Mudah Ini Bikin Kampas Rem Mobil Bekas Jadi Awet, Ini Triknya

"Seperti produk Akebono Brake, yang asli kode produksi berbeda-beda di setiap part," jelas Yandi Hermanto, National Marketing Head Astra Otoparts.

tokopedia.com
Kampas Rem Akebono Brake Asli

"Kalau yang palsu angka produksinya dibuat sama setiap part, seringnya 8310," sambungnya.

Selain kode produksi bisa juga dilihat bagian ujung kampas rem.

Yandi mengatakan bahwa kampas rem yang asli terdapat plat besi disebut sebagai wear indicator.

Baca Juga: Merawat Kampas Rem Mobil yang Berkarat, Begini Cara Membersihkannya

"Kampas rem palsu bisa dipastikan tidak ada wear indicator," tegas Yandi.

"Sebagian besar kampas rem palsu itu recycle, pasti dibuang wear indicator-nya karena sudah bengkok atau karat," terangnya.

ryan/gridoto.com
ILUSTRASI. Plat Besi Brake lining bisa terkelupas dari pelat kampas rem saat berkarat

Berlanjut ke bagian fisik, kampas rem asli memiliki warna gelap pekat.

Bila dipegang akan terasa kasar dan kotor disertai lengket dari grease bekas proses produksi.

"Justru yang palsu itu malah cenderung bersih dan warnanya cerah, kembali lagi karena hasil recycle," terang Yandi.