Ini Beberapa Sumber Penyakit Starter Elektrik Motor Bekas Rewel

ARSN,Uje - Rabu, 4 Agustus 2021 | 16:05 WIB

Ilustrasi starter elektrik (ARSN,Uje - )

"Kerusakan biasanya ada di arang atau brush starter yang mulai habis, sementara kalau di dinamonya jarang masalah," tambah mekanik kelahiran Rantauprapat, Sumatera Utara.

"Bunyi cetrek-cetrek juga bisa menandakan masalah di bendik starter, atau coba cek di area sekring apakah ada yang putus atau tidak," tegasnya.

Kalau di motor matic bisa beda lagi, kalau kita coba starter tapi hanya ada bunyi berputar dari area CVT itu tandanya masalah di one way atau starter clutchnya.

"Biasanya bisa diakali atau diganti per-nya saja, tapi untuk beberapa tipe dia memang harus ganti one way satu set karena sistemnya tidak pakai per tapi pakai lempengan logam," tutupnya.

Jadi itu beberapa penyebab starter elektrik tidak berfungsi di motor terutama kalau aki motor dalam kondisi sehat!

Untuk lebih memastikan sebaiknya motor yang bermasalah memang dibawa langsung ke bengkel resmi atau bengkel kepercayaan kalian.