Ini Bagian-bagian Mesin Yang Perlu Dicek Saat Beli Mobil Bekas

ARSN,Radityo Herdianto - Jumat, 6 Agustus 2021 | 09:05 WIB

Ilustrasi cek mesin mobil bekas (ARSN,Radityo Herdianto - )

Otoseken.id - Buat yang ingin meminang mobil bekas, ini bagian mesin yang perlu dicek saat ingin membelinya.

 

Yap, kondisi mesin seringkali dijadikan acuan utama bagi calon konsumen yang ingin beli mobil bekas.

Abdurochim Irwandi, pemilik showroom mobil bekas Anda Mobilindo di Petukangan Selatan, Jakarta Selatan menjabarkan apa saja yang harus diperhatikan saat cek mesin mobil bekas.

"Paling umum dari suara mesin, harus halus tanpa suara kasar atau berdecit," sebutnya.

Baca Juga: 3 Masalah Yang Muncul Saat Putaran Idle Mesin Mobil Terlalu Rendah

Setidaknya suara mesin yang halus menandakan kerja komponen mekanikal normal.

Sebab suara kasar dan decit dari mesin bisa menjadi indikasi adanya gesekan berlebih atau keausan komponen.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet.com
ILUSTRASI. Fitur Start/Stop Button sangat memudahkan pemilik kendaraan dalam menghidupkan mesin

"Pelumasan kurang karena oli jelek, bearing mesin karat atau oblak," papar Abdurochim.

Beralih dari suara mesin, cek juga kebersihan oli mesin lewat dip stik.

Baca Juga: Harga Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Reborn 2018 Diesel, Venturer Cuma Segini

Pastikan warna oli masih bersih atau berwarna kehitaman namun tidak ada residu partikel padat.

Suara mesin halus, oli mesin bersih, beranjak ke bagian busi mobil.

"Cek kebersihan kepala busi saat sebelum dan sesudah mesin dinyalakan," ujar Abdurochim.

Cek oli mesin mobil lelang Kia Rio

"Kalau kepala busi langsung terlihat kotor berarti ruang bakar banyak kerak karbon, pembakaran ada yang tidak beres," paparnya.

Dan yang terakhir dan tidak kalah penting adalah cek riwayat servis berkala mobil.

"Bisa jadi gambaran perawatan mobil dari pemilik sebelumnya," tutup Abdurochim.