Otoseken.id - Hyundai Santa Fe generasi kedua merupakan SUV asal Korea Selatan yang memiliki kenyamanan yang baik.
Namun seiring usia pemakaian, komponen kaki-kaki Hyundai Santa Fe generasi kedua ini mulai mengalami keausan, cara bikin nyaman kembali ialah dengan melakukan peremajaan kaki-kaki.
Menurut Wahidin Sugianto, Owner Bengkel Spesialis KIA dan Hyundai, Dian't Jaya Motor (DJM) di BSD, Tangerang Selatan, pada sektor kaki-kaki masalah yang sering ditemui yakni pada bushing sampai as roda.
"Santa Fe generasi kedua ini biasanya masalah kaki-kaki yang sering kena, kayak bushing arm kecil, bushing arm besar, link stabilizer, sama akhir-akhir ini as roda," ungkap Wahidin.
Baca Juga: Biaya Servis dan Spare Part Hyundai Santa Fe Gen 2 di Bengkel Spesialis
"Masalah di as roda, itu biasanya muncul bunyi seperti 'tek tek tek' kalau mobil dibelokin. Sudah beberapa kali kami ganti as roda Santa Fe generasi kedua," lanjutnya.
Kemudian masalah di bushing arm dan link stabilizer biasanya dapat diketahui saat mobil melaju di jalan yang bergelombang.
Jika ada suara berisik dari bagian kaki-kaki Santa Fe, kemungkinan besar bushing arm dan link stabilizer-nya sudah mulai aus.