Harga Spare Part Toyota Fortuner 2.7 Bensin di Bengkel Spesialis, Mahal Atau Terjangkau?

Naufal Shafly,Abdul Aziz Masindo - Minggu, 3 Oktober 2021 | 19:41 WIB

Toyota Fortuner 2.7 Bensin (Naufal Shafly,Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Toyota Fortuner merupakan SUV yang pertama kali diluncurkan pada 2005, pada saat itu Fortuner hanya memiliki mesin bensin.

Pada awal hadir di Indonesia, Fortuner menawarkan 3 tipe, yakni tipe 2.7 G, 2.7 G Lux, dan 2.7 V 4x4, semua varian mengusung mesin bensin 4-silinder 2.694 cc bertenaga 160 dk.

Barulah pada tahun 2007, PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota Fortuner bermsin diesel 2.500 cc D-4D (Direct Four Stroke Turbo Common-rail Injection).

Nah Toyota Fortuner 2.7 bermesin bensin ini harga bekasnya sudah makin terjangkau sudah Rp 110 jutaan untuk tipe G tahun 2005, lantas berapa harga spare part Toyota Fortuner 2.7 bermesin bensin?

Dok. OTOMOTIF
Toyota Fortuner 2.7 V 4x4

Baca Juga: Test Drive Toyota Fortuner Bensin 2.7 V 4x4 Gen 1, Seberapa Boros BBM?

Menurut Herry dari bengkel spesialis Toyota Sejati Motor, komponen fast moving Fortuner generasi pertama varian mesin bensin tidaklah sulit didapat.

"Spare part-nya enggak ada yang susah, gampang semua, karena Toyota Fortuner kan populasinya banyak, jadi stok spare part juga melimpah di pasaran," buka Herry dari bengkel spesialis Toyota Sejati Motor di Blok M, Jakarta Selatan.

Harga komponen fast moving Toyota Fortuner generasi pertama varian bensin ini ternyata enggak semahal yang orang kira.