Otoseken.id - Mobil keluarga kembaran Toyota Avanza, yakni Daihatsu Xenia mesin 1.000 cc tahun muda 2015 harganya makin menggiurkan, sudah Rp 100 juta.
Daihatsu Great New Xenia merupakan Xenia generasi kedua yang sudah mengalami facelift pada 2015 lalu.
Berbeda pada All New Xenia generasi kedua yang diluncurkan pada 2011 silam, pafa Great New Xenia hadir dengan desain muka yang baru, seperti headlamp, gril, bumper, dan stoplamp lebih segar.
Meskipun berubah model, tapi khusus untuk Great New Xenia 1.000 cc ini mesinnya masih sama dengan yang dipakai All New Avanza Xenia 2011 silam, yakni mesin berkode EJ-VE DOHC 3-silinder VVT-i bertenaga 63 PS (62 dk) dan torsi 90 Nm.
Baca Juga: Daihatsu Xenia Li 2007 - 2010 Eks PT Dijual Mulai Rp 60 Juta, Balik Nama Siapkan Biaya Segini
Padahal di Great New Xenia varian 1.300 cc mendapatkan mesin baru yaitu berkode 1NR-VE 4-silinder 1.300 cc yang sudah dual VVT-i.
Daihatsu Great New Xenia varian 1.000 cc memiliki 3 tipe yakni tipe D, tipe M dan tipe M Deluxe yang semuanya hanya ada pilihan transmisi manual 5-percepatan.
Sedangkan untuk varian mesin 1.300 cc tipenya ada X, X Deluxe, R, dan R Sporty sebagai tipe tertingginya dengan pilihan matik 4-percepatan dan manual.