Biaya Servis Berkala Honda Stream di Bengkel Spesialis, Ketersediaan Spare Part Aman?

Naufal Shafly,Abdul Aziz Masindo,Muslimin Trisyuliono - Senin, 20 Desember 2021 | 07:00 WIB

Ilustrasi Honda Stream seken (Naufal Shafly,Abdul Aziz Masindo,Muslimin Trisyuliono - )

Otoseken.id - Honda Stream merupakan MPV besutan Honda yang pertama kali diperkenalkan pada 2002 sampai 2007.

Honda Stream menawarkan kenyamanan yang baik layaknya sebuah sedan dan fitur yang cukup oke, apalagi harga bekasnya makin merosot, di pasaran mobkas harganya mulai dari Rp 60 - 115 jutaan.

Namun unit bekasnya yang tidak begitu banyak, lantas bagaimana ketersediaan spare part dan berapa biaya servis berkala di bengkel spesialis?

Tentu saja perawatan berkala penting dilakukan supaya performa mesin Honda Stream tetap terjaga dan mengganti spare part fast moving yang sudah mulai aus.

Baca Juga: Harganya Mulai Rp 60 Jutaan, Ketahui Dulu Penyakit Honda Stream Bekas

Servis dan Tune Up

Menurut Andi Chondang pemilik bengkel spesialis Honda Clinic, bahwa perawatan berkala dari Honda Stream dimulai dengan memperhatikan masa penggantian oli mesin.

"Di bengkal kami tiap 5.000 kilometer ganti oli, kemudian di tiap 10.000 kilometer itu tune up," buka Andi yang bengkelnya di Duren Sawit, Jakarta Timur.

Dio / GridOto.com
Honda Stream

Andi menjelaskan servis berkala tiap 10.000 kilometer atau dua kali penggantian oli ini juga meliputi carbon cleaner atau pembersihan kerak-kerak sisa pembakaran.

"Karena ada residu pembakaran dan sebaik apapun bensinnya akan tersisa di dalam mesin itu harus di carbon cleaner," ucap Andi.

"Tune up di juga pengecekan filter udara, kemudian kampas rem. Kalau ada yang harus diganti nanti ada biaya tambahan," sambungnya.

Soal biaya jasa perawatan berkala Honda Stream ini, Andi mematok Rp 500 ribu di luar part dan oli yang diganti.

"Oli pakai empat liter sebenarnya bagus pakai 15W-50 merek Honda, tapi ada juga yang minta pakai Shell. Untuk Honda per galon Rp 400 ribu pakainya satu galon, kalau yang Shell kita jual sama juga," jelasnya.

Rizky
Honda Stream generasi pertama yang sedang diperbaiki di Honda Clinic, Jakarta Timur

Spare Part

Spare part fast moving adalah komponen yang usia pakainya cenderung pendek, dan paling sering diganti seiring pemakaian, untuk itu ketersediaan dan harga menjadi salah satu pertimbangan untuk memelihara Honda Stream.

Masih kata Andi, untuk ketersediaan spare part fast moving Honda Stream masih banyak dan tidak langka.

Baca Juga: Honda Stream Bekas Harganya Liar di Pasaran, Segini Rentang Harganya

Berikut daftar harga sparepart fast moving Honda Stream di bengkel Honda Clinic, Jakarta Timur:

Komponen Harga
Filter oli original Rp 50 ribuan
Filter udara original Rp 120 ribuan
Kampas rem depan OEM Rp 650 ribuan/sepasang
Kampas rem belakang OEM Rp 350 ribuan/sepasang
Busi NGK Rp 25 ribu/pcs (x4)
Kampas kopling Rp 1,6 jutaan/set
Oli Honda (15W-50) Rp 400 ribu/galon
Oli Shell (15W-50) Rp 400 ribu/galon
Filter AC Rp 120 ribuan
Vanbelt Rp 350 ribu/set
Minyak rem Honda (DOT 3) Rp 35 ribu
Sokbreker belakang original Rp 1,4 jutaan/sepasang
Sokbreker depan original Rp 2,6 jutaan/sepasang

*Harga di atas diambil dari bengkel spesialis Honda Clinic, harga tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu

Bengkel spesialis Honda Clinic
 
Jalur Inspeksi Kanal Banjir Timur, RT.1/RW.3, Pondok Kopi, Duren Sawit.
Telepon : 0822-1014-2010