Tips Beli Yamaha R25 Bekas, Waspada Penyakit Pompa Oli Sudah Aus

Abdul Aziz Masindo,Wisnu Andebar - Senin, 3 Januari 2022 | 07:00 WIB

Yamaha R25 di showroom Antara Motor (Abdul Aziz Masindo,Wisnu Andebar - )

 

Otoseken.id - Yamaha R25 generasi pertama tahun 2014 hingga 2017 kondisi bekas harganya makin menggiur, sudah Rp 27 - 40 jutaan.

Di sektor mesin, Yamaha R25 dibekali mesin 250 cc 2-silinder sejajar, DOHC, berpendingin cairan.

Dengan mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan diklaim mencapai 35,5 dk pada 12.000 rpm serta torsi 22,6 Nm pada 10.000 rpm

Namun sebelum membeli R25 bekas generasi pertama ini, ada baiknya mengetahui penyakitnya terlebih dahulu biar enggak pusing saat merawatnya.

Baca Juga: Masih Enggak Percaya, Yamaha R25 Bekas Harganya Tinggal Rp 30 Jutaan

Penyakit Yamaha R25 Bekas

Penyakit yang sering ditemui atau penyakit khas Yamaha R25 generasi pertama ini adalah pada bagian pompa oli.

Wisnu/GridOto.com
Pompa oli Yamaha R25 dan MT-25

"Yamaha R25 itu masalah yang paling sering metalnya abis karena gigi pompa olinya itu dari plastik, jadi gampang patah," buka Arjuna Kiki Gunawan, Owner bengkel Wartech Racing Motosport (WRM).

Pria yang akrab disapa Black ini melanjutkan, akibat gerigi pompa oli yang patah, menyebabkan sirkulasi oli tidak dan lancar, dampaknya melat duduk dan metal jalan jadi baret.

Baca Juga: Motor Sport 250 cc Harus Pakai BBM di atas RON 92, Fakta Atau Hoax?

Bahkan dampak terparahnya, bisa membuat setang piston jadi macet.

enyebab gigi pompa oli patah biasanya dari faktor penggunaan yang kasar dan sering disentak gasnya.

"Kalau jarak tempuh pada dasarnya enggak bisa jadi patokan penyebab gigi pompa oli rusak," sebutnya.